Langkah pertama yang harus disiapkan terlebih dahulu akun google yang akan dijadikan kunci masuk pada setiap fasilitas yang ada di Google. Kemudian kita masuk ke situsnya Blogger yaitu www.blogger.com
Masukan akun google anda dan sandinya kemudian Klik Sign In atau Masuk jika anda menggunakan layanan berbahasa indonesia.
Klik lanjutkan ke Blogger untuk melanjutkan, setelah itu klik tombol Blog Baru
Setelah itu akan muncul seperti tampak pada gambar dibawah ini.
Tulis Judul blog yang kita mau, kemudian alamat blognya misalnya bloganda.blogspot.com atau apa saja sesuai yang anda mau dan sebagai contoh kami disini mencoba membuat blog dengan alamat karangjuntiku.blogspot.com
Jangan lupa pilih tempalt standar yang dikasih Blogger di awal pembuatan blog. pada saatnya nanti template tersebut akan bisa digonta ganti sesuai keinginan dan kebutuhan anda. Setelah itu klik Buat Blog!
Alhamdulillah !! kita sudah berhasil memiliki blog Blogspot dari Google. Kita bisa memulai membuat postingan dengan meng klik Mulai blogging! atau meng klik tombol warna orange bertanda pensil.
Selanjutnya selain anda bisa menambahkan beberapa postingan/artikel anda juga bisa mengganti template, menambahkan widget, mengganti judul Blog, Deskripsinya dan lain lain didalam Dashboard Blog anda itu. Ingat alamat back office atau dashboard nya www.blogger.com dengan memasukan email/akun google dan sandinya tentunya. Ini yang akan digunakan untuk mengutak-atik apa yang diperlukan untuk menambahkan postingan, menambahkan atribut atau widget, menjawab komentar juga mengatur beberapa setelan-setelan.
Sedangkan tampilan blog anda di internet adalah namabloganda.blogspot.com atau dicontohkan disini dengan alamat karangjuntiku.blogspot.com
Demikian semoga bermanfaat bagi calon blogger yang baru mau belajar nge-blog seperti saya.... he he.
Thanks for reading Memulai Ngeblog di Blogspot
No comments:
Post a Comment